Kacau! Video Pemotor Standing, Tak Lihat Depan Akhirnya Nabrak Wanita Hamil

Pengendara motor yang atraksi standing atau wheelie tak jarang membuat celaka. Tak hanya pada dirinya sendiri tapi juga bisa mencelakai orang lain.



Sama seperti kejadian berikut ini.

Pada video yang diposting akun Instagram jayalah.negeriku ada pengendara motor yang standing di jalan raya. 

BACA JUGA:

Video Pemotor Scoopy Standing, Ceweknya sampai Jatuh, Lihat di Sini

VIDEO Puluhan Motor Trail Tersapu Banjir Bandang

Awalnya ia hanya berkendara biasa, lalu teman pemotor yang ada di sebelahnya wheelie, ia pun seperti tertantang untuk unjuk kebolehan juga.

Akhirnya pengendara motor warna biru ini pun atraksi wheelie juga.

Namun baru beberapa meter wheelie, pemotor itu langsung nabrak pengguna jalan yang lain.

Disebutkan di caption, pemotor yang atraksi wheelie tersebut menabrak wanita hamil.

"Kecelakaan hari pertama puasa, selasa13 April 2021 di Jalan di bawah Jembatan Siak Sri Inderapura, Kab. Siak, Riau.

Infonya korban wanita yang ditabrak dalam kondisi hamil muda," keterangan akun IG di caption.

Postingan ini pun banyak dikomentarin netizen.

"Bisa gak yg nabrak suruh nyusul MATI aja. Surga buat si ibu dan calon dede"

BACA JUGA:

Video Motor Sport Kebut-kebutan sampai Menuhin Jalan, Dihujat Netizen

Wow! Tarif Taksi di Papua Rp 4 Juta, CBR Jadi Motor Buat Jualan Sayur

"saya benar2 greget sperti ini tuh. coba klo ada teknologi yg canggih klo mtor di buat sperti itu otomatis mesin bs mati sendiri."

"Pokoke setiap di jalan umum ketemu bocah2 kayak gini, auto gw berhentikan. Ora urusan mau berapa banyak komplotannya. Maki-maki dlu baru hantam kepalanya pake helm."

"Ya Tuhan sdh tangkap saja penjarain"

"Kasian yg hamil"

"Sering lihat adegan seperti itu dan ngeri saat berada di dekatnya...mesti ditindak tegas..."

"Penjarakan saja. Membahayakan orang lain"

"Innalilahi wa innailaihi rojiuun..sama kejadiannya ditempat saya di pagi hari puasa pertama . Tapi mereka sama2 balap ..tapi sama persis lawan arah kayak gitu..beradu kambing..yg dilanggar patah kaki nya dan kayak hancur gitu harus diamputasi..tapi keadaan masih dalam keadaan koma..saya jg diriau..tapi Dumai Riau"

Tips Aman Naik Motor

Apa saja tips naik motor yang aman? Berikut tips aman naik motor:

  • Pilih destinasi berkendara yang aman
  • Mempersiapkan fisik dan mental yang prima
  • Mengutamakan keselamatan 
  • Memastikan kendaraan dalam kondisi yang baik untuk ditunggangi
  • Saat kumpul-kumpul tetap patuhi protokol kesehatan

Sumber foto: Instagram/jayalah.negeriku

Posting Komentar

0 Komentar