Kahyangan Skyline Wonosobo, wisata viral di Tiktok, harga tiket, info lengkap

Wonosobo dikenal sebagai salah satu tempat yang sangat cocok untuk destinasi wisata dan healing-healing pilihan keluarga. Banyaknya gunung-gunung serta dataran tinggi yang melingkari Wonosobo membuat daerah dataran tinggi ini terkenal akan kesejukannya. Salah satu tempat yang sangat terkenal serta memiliki jejak historis yang cukup terkenal adalah dataran tinggi Dieng. 





Selain itu, Wonosobo menjadi kota idaman bagi para pendaki-pendaki gunung. Gunung-gunung yang terletak di Wonosobo menjadi pilihan untuk melakukan pendakian pemula ataupun yang sudah lanjut, seperti gunung Sumbing, Sindoro, Prau, Bismo, dan masih banyak lagi. Apabila ingin wisata yang tidak terlalu berat, di Dieng pun banyak tersedia tempat-tempat wisata yang menarik dan bagus.


Selain Dieng, salah satu tempat di Wonosobo yang bisa dikunjungi untuk wisata dan healing adalah sebuah tempat wisata baru bernama Kahyangan Skyline. Kahyangan Skyline sendiri adalah sebuah tempat wisata baru yang berlatarkan gunung-gunung di Wonosobo. Tempatnya yang strategis juga memiliki view yang bagus membuat Khayangan Skyline patut untuk dikunjungi. 


Salah satu fasilitas populer yang ditawarkan di Kahyangan Skyline Wonosobo adalah banyaknya spot-spot foto dengan pemandangan yang luar biasa indah. Seperti Gunung Sumbing yang menjulang tinggi, perbukitan yang hijau di daerah sekitar, Telaga Menjer yang terhampar luas di kejauhan, serta masih banyak lagi. 


Berikut ini adalah informasi mengenai Kahyangan Skyline, tempat wisata viral baru yang ada di Wonosobo.


Lokasi Kahyangan Skyline Wonosobo

Kahyangan Skyline berlokasi di desa Tlogo, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo. Untuk menuju lokasi Kahyangan Skyline Wonosobo, kamu harus menggunakan kendaraan yang prima karena dari kota Wonosobo, perlu waktu sekitar 30 menit dengan medan jalan yang menanjak.


Harga Tiket Masuk Kahyangan Skyline Wonosobo

Untuk menikmati fasilitas yang ada di Kahyangan Skyline Wonosobo, kamu hanya perlu membayar tiket seharga 15 ribu per orang.


Fasilitas di Kahyangan Skyline Wonosobo

Ada banyak fasilitas yang terdapat di Kahyangan Skyline WOnosobo ini. Tentunya, ada banyak spot foto yang bisa kamu gunakan. Selain itu, disini juga tersedia café dan warung makan untuk kamu yang ingin menikmati hidangan dengan pemandangan alam yang cantik. Kemudian, kamu juga bisa menaiki paralayang untuk mencoba menikmati Wonosobo dari atas, harganya sekitar 450 ribu.


Itulah dia informasi mengenai Kahyangan Skyline Wonosobo.


Sumber foto: Tiktok

Posting Komentar

0 Komentar