Apa Itu N Word di Tiktok? Dan Kenapa N Word Dilarang?

Arti n word di Tiktok adalah istilah atau ungkapan yang biasa dipakai untuk menghindari penyebutan kata rasis nigg*r. Lalu kenapa nggak boleh bilang nigg*r atau nigg*?




Arti N Word

Sebenarnya tidak hanya di Tiktok, n word dipakai, di berbagai kesempatan pun penggunaan n word sudah biasa dipakai.

Mengutip dari Cambridge.ord, n word adalah cara sopan yang bisa dipakai merujuk pada kata yang sangat kasar yakni nigg*r. 

Masih dari sumber yang sama, nigg*r adalah kata yang sangat kasar ditujukan untuk orang kulit hitam.

Ada beberapa kata lain yang kerap dipakai untuk istilah itu, dan artinya sama-sama kasar dan rasis, yaitu nigg* dan negr*.

Kenapa N Word Dilarang?

N word dilarang, apalagi jika diucapkan oleh orang kulit putih, Asia, atau selain orang kulit hitam.

Hal tersebut karena ada sejarah kelam di masa lalu di mana ras kulit hitam dijadikan budak oleh ras kulit putih.

Ras kulit putih kemudian membuat julukan negr* nigg*r atau nigg* untuk merendahkan ras kulit hitam.

Setelah perbudakan dihapus, n word tersebut masih saja digunakan, bahkan di Tiktok banyak netizen yang salah kaprah dan malah menganggap itu kata gaul atau istilah kekinian.

Nah, sekarang karena sudah tahu apa itu n word, jangan gunakan lagi kata nigg* atau nigg*r ya teman-teman.

Posting Komentar

0 Komentar