Beredar narasi mahasiswa KKN UGM mesum viral diduga lokasinya di Purworejo

Beredar narasi mahasiswa KKN UGM mesum viral diduga lokasinya di Purworejo.





Informasi mengenai dugaan tindakan asusila yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) selama Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjadi viral di media sosial. Berita ini pertama kali muncul di akun Twitter @UGM_FESS.


"kkn ugm_fess tuh sebebas itu yak? barusan dapet kiriman ada yang ketauan berbuat mes*m," tulis akun tersebut.


Belum ada informasi yang pasti mengenai lokasi kejadian ini. Namun, dikutip dari Dream, beredar kabar bahwa peristiwa tersebut terjadi di Purworejo, Jawa Tengah.


Narasi yang berkembang di media sosial menyebutkan bahwa sepasang mahasiswa diduga mesum di rumah seorang lurah di daerah tersebut. Mereka ketahuan oleh bu lurah dan akhirnya dilaporkan.


Dalam menghadapi situasi ini, Kepala Humas UGM, Dina W. Kariodimedjo, mengatakan bahwa masalah tersebut sedang ditangani oleh DPKM UGM sebagai pengelola KKN UGM.


Dina menjelaskan bahwa proses penanganan sedang berlangsung dan belum diketahui apa sanksi yang akan diberikan kepada mahasiswa tersebut.


"DPKM UGM sebagai pengelola KKN UGM bergerak cepat, menanggapi peristiwa adanya dugaan kejadian khusus di lokasi KKN. Saat ini sedang berlangsung proses penanganan DPKM. Diharapkan semua pihak dapat menyikapinya dengan bijaksana," ungkap Dina pada Senin, 3 Juli 2023.


Photo by cottonbro studio: https://www.pexels.com/photo/a-couple-holding-a-condom-6777798/

Posting Komentar

0 Komentar